HEADER PA TPI

KASUBBAG PTIP PA TANJUNGPINANG IKUTI PENUTUPAN DIKLAT PENYUSUNAN LAPORAN KINERJA DI LINGKUNGAN MAHKAMAH AGUNG RI

Written by aji on .

Written by aji on . Hits: 108

KASUBBAG PTIP PA TANJUNGPINANG IKUTI PENUTUPAN DIKLAT PENYUSUNAN LAPORAN KINERJA DI LINGKUNGAN MAHKAMAH AGUNG RI

Diklat Lapkin 2

Tanjungpinang | www.pa-tanjungpinang.go.id

Jum’at, 18 Juni 2021, Rina Apriani, S.H. (Kasubbag. Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan Pengadilan Agama Tanjungpinang) turut hadir dalam penutupan diklat Penyusunan Laporan Kinerja Mahkamah Agung bersama para peserta lainnya dari berbagai pejabat pengadilan lainnya di lingkungan Mahkamah Agung RI yang diselenggarakan oleh Pusdiklat manajemen kepemimpinan Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI bekerjasama dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) RI.

Materi diklat disampaikan dengan baik dan menarik oleh para pemateri yang merupakan widya iswara Pusdiklatwas BPKP RI, sehingga para peserta tidak merasa bosan dan turut andil dalam menghidupkan suasana diklat yang berlangsung. Diklat Penyusunan Laporan Kinerja di lingkungan Mahkamah Agung RI ini dimulai sejak hari senin tanggal 14 Juni 2021 dan berakhir tanggal 18 Juni 2021.

Diklat yang berlangsung selama seminggu ini di tutup langsung oleh Edward TH.Simarmata, SH., LLM., MTL (Kepala Pusat Pusdiklat manajemen kepemimpinan Badan Penetian dan Pengembangan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI). Di sela-sela kesibukannya, beliau masih menyempatkan diri untuk menutup acara diklat dan beramah tamah dengan para peserta dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh para peserta dan panitia penyelenggara serta pihak-pihak yang terlibat dalam pelaksanaan diklat ini. Selain itu, beliau juga berharap agar ilmu yang didapat dalam diklat online ini dapat diterapkan di lingkungan satker masing-masing peserta.

Diklat Penyusunan Laporan Kinerja di lingkungan Mahkamah Agung RI ini berlangsung secara online dengan menggunakan aplikasi zoom meeting. (Tim Redaksi PA TPI)

Add comment


Security code
Refresh

Aplikasi Pendukung

simari komdanas  abs lpse 

sakti emonev bappenas perpus

satudja omspan sikep sirup

Logo JDIHAplikasi e bima Aplikasi e sadewa Aplikasi e rekon

Hubungi Kami

Pengadilan  Agama Tanjungpinang

Jl. Raya Senggarang, Telp: 081266250318

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Kerja

SENIN - KAMIS

JUM’AT

08.00 – 16.30

08.00 – 17.00

ISTIRAHAT

SENIN - KAMIS

JUM’AT

12.00 – 13.00

11.30 – 13.00

WAKTU SIDANG

SENIN - KAMIS

09.00 - SELESAI