PENYAMPAIAN HASIL MONEV KINERJA 2020 DAN TRIWULAN 1 TH 2021

OLEH SEKRETARIS PA TANJUNGPINANG

Penyampaian Hasil Rakor Apr 21 a

Tanjungpinang||pa-tanjungpinang.go.id

Senin 19 April 2021 pukul 08.30 – 09.15 WIB, Sekretaris PA. Tanjungpinang (Mhd. Jais, S.H.) menyampaikan hasil Monitoring dan Evaluasi Kinerja 2020 dan Triwulan 1 Th. 2021 bagian Kesekretariatan PA sewilayah hukum PTA Pekanbaru oleh Sekretaris PTA Pekanbaru (Mukti Ali, S.Ag, M.H.) pada Rapat Koordinasi PTA Pekanbaru tanggal 07 s.d. 09 April 2021. Penyampaian hasil monitoring dan evaluasi ini berlangsung di ruang kerja Sekretaris PA Tanjungpinang dan diikuti oleh Kasubbag. Kepegawaian, Organisasi, dan Tata Laksana (Benny, S.H., M.H), Kasubbag. Perencanaan, Teknologi Informasi, dan Pelaporan (Rina Apriani, S.H.), Bendahara Pengeluaran (Fitria), dan seluruh staf Kesekretariatan.

Penyampaian Hasil Rakor Apr 21 b

Pada monitoring dan evaluasi kinerja tahun 2020, PA Tanjungpinang meraih peringkat kedua untuk penilaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) DIPA 01 Tahun 2020 dengan nilai IKPA 98,19. Oleh karena itu, Sekretaris PA Tanjungpinang mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi kepada Tim Keuangan PA Tanjungpinang atas pencapaiannya. Harapan beliau, untuk ke depannya hal ini dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan.

Selanjutnya, beliau menyampaikan hasil monitoring dan evaluasi kinerja triwulan 1 Th. 2021 sebagai berikut:

  1. Bagian Umum dan Keuangan, yaitu penyerapan anggaran DIPA 01 dan DIPA 04, Monitoring kelengkapan data Komdanas bagian Umum dan Keuangan.
  2. Bagian Kepegawaian, yaitu Monitoring kelengkapan data SIKEP, ABS, laporan rekapitulasi absensi, pelaporan LHKPN dan LHKASN.
  3. Bagian Perencanaan, Teknologi Informasi, dan Pelaporan, yaitu hasil penilaian website berdasarkan Aplikasi SIMTALAK BADILAG, rekapitulasi pengiriman berita ke redaksi PTA Pekanbaru, dan monitoring upload dokumen E-SAKIP ke Aplikasi Komdanas.

Akhirnya, dengan adanya hasil monitoring evaluasi kinerja triwulan 1 tahun 2021 ini, diharapkan seluruh tim kesekretariatan tetap solid dan dapat meningkatkan kinerja di triwulan 2, dengan berpedoman pada langkah-langkah strategis menghadapi triwulan 2 tahun 2021. (Rina_Tim IT PA TPI)